Senin, 06 Maret 2017

Ini dia, Tips agar mendapatkan tiket Lebaran 2017

Tips dan Trik Dapat Tiket Kereta Lebaran 2017!

06 Maret 2017- Lebaran, dimana di hari ini semua umat muslim merayakannya untuk pulang ke kampung halaman bertemu keluarga dan saling meminta maaf. Sebelum bertemu sanak famili di saat lebaran pastinya sudah menyiapkan jauh jauh hari perbekalan menuju kampung halaman. Bagaimana apabila momentum sekali setahun ini tidak dilakukan karena masalah transportasi? entah itu kehabisan tiket, kendaraan yang akan ditumpangi membuat Anda merasa kurang menyenangkan. Mungkin ini sedikit tips untuk mendapatkan tiket pulang kampung dengan naik kereta api

1. Pesan jauh-jauh hari tiket kereta
Di jaman modernisasi ini tiket kereta api mulai mudah dipesan sejak H-90 sebelum keberangkatan, jadi tiket sudah dapat dibeli, dengan catatan pembelian H-90 ini untuk kereta eksekutif, bisnis, ekonomi jarak jauh bukan kereta kelas ekonomi lokal. Untuk tiket kereta api lebaran 2017 bisa dipesan mulai tanggal 20 MARET 2017. Lebih baik pesan disaat H-90 karena dengan kepastian berangkat dan tidak kehabisan tiket. (Untuk informasi jadwal pemesan ada tanggal mulai pembelian di bawah sendiri)
Tanggal Penjualan Tiket KA  Lebaran 2017


2. Kereta tambahan lebaran
Tidak dapat tiket kereta lebaran 2017 H-90?, tenang masih ada kereta tambahan lebaran. Kereta tambahan ini selalu ada di tiap lebaran dan tahun baru. Pemesanan kereta tambahan lebaran 2017 sekitar 2 bulan sebelum hari lebaran atau sesudah habisnya penjualan tiket H-90. Seperti tahun lalu ada banyak jurusan kereta tambahan ini. Berikut ini perkiraan kereta-kereta tambahan lebaran 2017

-Argo Lawu Fakultatif (Solobalapan-Gambir pp)
-Argo Dwipangga Fakultatif (Solobalapan-Gambir pp)
-Argo Jati Fakultatif (Cirebon-Gambir pp)
-Argo Parahyangan Fakultatif (Bandung-Gambir pp)
-Gajayana (Malang-Gambir pp)
-Sembrani (Surabaya Pasarturi-Gambir pp)
-Taksaka (Yogyakarta-Gambir pp)
-Cirebon Ekpres (Cirebon-Gambir pp)
-Lodaya (Solobalapan-Bandung pp)
-Sancaka (Yogyakarta-Surabaya Gubeng pp)
-Matarmaja (Malang-Pasarsenen pp)
-Kertajaya (Surabaya Pasarturi-Pasarsenen pp)
-Pasundan (Surabaya Gubeng-Kiaracondong pp)
-Mantab (Madiun-Pasarsenen pp)
-Bangawan (Purwosari-Pasarsenen pp)
-Tawangjaya (Semarangponcol-Pasarsenen pp)
-Kutojaya Utara (Kutoarjo-Pasarsenen pp)

3. Tiket Promo
Sudah pesen H-90 gak dapat? sudah pesen kereta tambahan lebaran kehabisan juga?. Sabar, masih ada Tiket Promo!. Sesuai namanya, promo merupakan potongan harga tiket dari harga sebenarnya. Promo ini bertujuan memikat para penumpang untuk naik kereta api. Tiket promo biasanya dijual 1 bulan sebelum lebaran dengan jumlah kursi sekitar 10 per kereta, perhari Jadi sangat terbatas dan cepat habis, hanya orang yang beruntung yang mendapatkan tiket ini. Tiket promo biasanya tersedia untuk kelas eksekutif, bisnis dan ekonomi bukan subsidi.

4. Kereta Baru
Setiap tahun dan sebelum lebaran, PT. KAI biasanya meluncurkan produk layanan barunya. Seperti tahun tahun lalu sebelum lebaran PT. KAI selalu meluncurkan kereta baru seperti KA Krakatau, Majapahit, Menoreh, Gajahwong, Bogowonto, kereta-kereta tesebut diluncurkan sebelum lebaran.
Salah satu Kereta Eksekutif (K1) New Image Keluaran 2016
buatan PT. Industri Kereta Api yang dilengkapi CCTV, Wi-Fi,
Footrest, 4 buah Televisi, toilet ciamik, kursi empuk dll

5. Kereta Wisata (carteran)
Bila anda kehabisan tiket lebaran, tidak dapat promo dan sebagainya. Ada cara lain yaitu menyewa kereta wisata. Bila anda memiliki uang banyak tak masalah menyewa kereta wisata ini. Kereta wisata ini fasilitasnya sangat spesial, salah satunya penah digunakan sebagai kereta kepresidenan loh, salah satunya kereta wisata Nusantara, Bali, Toraja, ke 3 kereta ini ada berfasilitas kamar tidur, ruang karaoke, kursi empuk, tv beukuran besar, balkon yang unik eksteriornya berwarna putih. Kereta wisata lainnya ada lagi yaitu Jawa dan Sumatra, kereta bereksterior coklat ini juga salahsatunya ada kamar tidur, tv besar, kursi yang lebar dan empuk. Juga ada lagi kereta wisata Imperial dan Priority. Kereta ber eksterior coklat ini menampilkan interior kuris yang lebih banyak dari kereta wisata lainyya. Cocok untuk romboongan keluarga besar. Kursinya ada yang bisa untuk tidur (Imperial) dan ada audio tv disetiap kursi (Priority). Namun, sekali sewa sekali perjalanan kereta sewaan ini harganya jutaan rupiah. Contohnya Surabaya-Jakarta dibanderol harga sekitar 34 Juta Rupiah sekali sewa sekali berangkat. info lengkat cek website resmi PT. KAI www.kereta-api.co.id

Itu tadi tips mendapatkan tiket kereta lebaran 2017, dibawah ini adalah trik mendapatkan tiket kereta lebaran 2017

1. Pesan dini hari
Percaya atau tidak bila anda memesan tiket H-90 ketika sore hari anda kemungkinan mendapatkan harga yang lebih mahal. Memesan dini hari pukul 00.00 Anda dapat memilih kursi yang harganya lebih murah. Dan bila Anda menginkan tiket promo, pesanlah secara online pukul 00.00 bila Anda memesan tiket promo sore hari dipastikan anda tidak kebagian karena tiket ini cepat habis.

2. Belilah di Chanel Eksternal
Membeli tiket tidak hanya loket stasiun, sekarang bisa dipesan di agen resmi, minimarket, situs web seperti tiket.kereta-api.co.id tiket.com tokopedia, pegi-pegi, traveloka, dan chanel ekternal lainnya. Tak perlu antri di stasiun. Praktis, cepat, tanpa antri, hemat waktu. dan tenaga.

3. Aplikasi Resmi KAI Access
Aplikasi ini dapat didownload di App store, Play Store, BB dan windows. selain cepat dan praktis, anda harus telili mengisi data, kereta yang dinaiki dan tanggal berangkatnya jangan sampai salah. Saya sarankan bila aAnda memesan tiket promo jangan menguunakan aplikasi ini karena servernya selalu sibuk saat lebaran.

Itulah tips dan trik memesan tiket kereta lebaran 2017 semoga bermanfaat