Rabu, 12 November 2014

KA Perintis Jenggala layani Surabaya-Mojekerto-Sidoarjo

KA Perintis Jenggala Berangkat Stasiun Tukangan, Sidoarjo
foto : Yan Ardiansyah
12nov2014- PT. Kereta Api Indonesia Daerah Operasi 8 Surabaya (PT. KAI Daop 8 SB) Rabu, 12 November 2014 luncurkan kereta api baru jenis Kereta Rel Diessel Indonesia (KRDI) yang dinamai KA Perintis Jenggala. Kereta yang penggeraknya tanpa lokomotif ini melayani rute Surabaya-Krian-Mojokerto-Tulangan-Sidoarjo. Setiap harinya terdapat 12 kali perjalanan untuk rute Sidoarjo-Tulangan-Mojokerto dan 4 kali perjalanan Surabaya-Krian-Mojokerto.

Kereta ini memiliki kapasitas penumpang sekitar 320 tempat duduk yang kursinya berhadap-hadapan hanya dibanderol seharga Rp. 4000 sekali perjalanan. Kereta ini dilengkapi AC, toilet, tabung pemadam kebakaran. Kereta buatan anak bangsa ini dikerjakan oleh PT. Industri Kereta Api (INKA) Madiun, Jawa Timur

Direktur Lalu Lintas dan Angkutan Perkeretaapian, Direktorat Jenderal Perkeretaapian Kementerian Perhubungan, Hanggoro Budi Wiryawan mengatakan, untuk melayani trayek baru. "Biaya pembuatan dua rangkaian kereta perintis menelan Rp 67 miliar, bersumber dari APBN tahun 2009/2010," kata Hanggoro saat ditemui ketika soft launching KA Perintis.




Jadwal Perjalanan KA Perintis Jenggala



Tidak ada komentar:

Posting Komentar